You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Basuki Akan Cek Perayaan Natal di Enam Gereja
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Basuki akan Cek Pengamanan Natal ke Sejumlah Gereja

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama akan melakukan pengecekan pengamanan perayaan natal di enam gereja. Tahun ini, merupakan perayaan natal kedua Basuki sebagai Gubernur DKI Jakarta. Rencananya roadshow natal ini akan dilakukan selama dua hari.

Iya, saya akan berkeliling ke sejumlah gereja

"Iya, saya akan berkeliling ke sejumlah gereja. Saya akan mengunjungi enam gereja yang ada di Jakarta," kata Basuki di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (14/12) malam. 

Roadshow Natal 2015 akan dimulai pada malam Natal, hari Kamis (24/12) dimana  Basuki akan mengunjungi tiga gereja. Kemudian hari berikutnya Jumat (25/12), dirinya juga akan mengunjungi tiga gereja. "Kemungkinan tanggal 24 ke tiga gereja dan 25 ke tiga gereja," ujarnya.

Jelang Natal, Sejumlah Gereja Dipasangi Lampu Sorot

Menurut Basuki, kegiatan roadshow Natal ini untuk melihat kondisi pengamanan saat jelang Natal. Tak hanya itu, dirinya juga akan memberikan ucapan selamat merayakan  Natal bagi warga Jakarta yang merayakannya. Tahun ini, Basuki pun memilih untuk tidak pulang ke kampung halamannya.

 "Tahun lalu kan saya pulang ke kampung halaman, kalau sekarang saya nggak pulang," kata mantan Bupati Belitung Timur ini.

Pada tahun 2014 lalu, roadshow Natal dilakukan oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wali Kota Jaksel Bersilaturahmi ke Kediaman Ketua Umum Forkabi

    access_time19-05-2025 remove_red_eye24510 personTiyo Surya Sakti
  2. Transjabodetabek Rute Vida Bekasi-Cawang Resmi Beroperasi

    access_time15-05-2025 remove_red_eye2889 personDessy Suciati
  3. Kebakaran di Petojo Selatan Berhasil Dipadamkan Petugas

    access_time20-05-2025 remove_red_eye2595 personFolmer
  4. Komisi E Usul Penambahan SLB di Jakarta

    access_time18-05-2025 remove_red_eye1329 personFakhrizal Fakhri
  5. 30 Jakpreneur Ramaikan Bazar UMKM di Pasar Rebo

    access_time15-05-2025 remove_red_eye1136 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik